Tuesday, 1 March 2016

Profil 17 Pahlawan kelas S di anime One Punch Man(Part 1)

Profil 17 Pahlawan kelas S di anime One Punch Man (Part 1)

 Tingkat pahlawan ada dari tingkat S,A,B,C.Semuanya memiliki jumlah masing-masing di tiap tingkatannya.Sebagai Tingkat yang tertinggi tingkat S hanya diisi oleh 17 pahlawan paling kuat.kali ini saya hanya akan membahas pahlawan peringkat 7-17.

17.Puri-Puri Prisoner

Adalah pahlawan yang dinyatakan gagal karena ia adalah salah satu pahlawan yang masuk penjara.Puri-Puri Prisoner tergolong sebagai banci,Namun kekuatan fisiknya sangatlah besar dan berada di atas kekuatan fisik rata-rata pahlawan.Ia memulai debutnya saat melawan Raja Lautan.Dialah satu-satunya pahlawan kelas S yang bertarung melawan Raja Lautan.Dia juga merupakan salah satu pahlawan yang melawan Melzargard.

16.Demon Cyborg-Genos



Merupakan salah satu tokoh utama di Anime One Punch Man.Ia merupakan murid dari Saitama,dan salah satu yang mengetahui kekuatan hebat Saitama.Kemunculan pertamanya adalah saat melawan raja nyamuk,dan merupakan pertama kali ia bertemu dengan Saitama.Setelah menyaksikan kekuatan yang begitu hebat dari Saitama,Genos menawarkan diri menjadi murid Saitama dan Saitama dengan mudah menyetujuinya.Saat ujian calon Pahlawan,Genos adalah satu dari dua peserta yang lolos bersama Saitama.Ia langsung dinaikan ke kelas S tepatnya peringkat 16.Dibandingkan dengan Saitama,Genoslah yang lebih terkenal dikalangan pahlawan,masyarakat,maupun asosiasi pahlawan.Genos merupakan satu-satunya tokoh selain Saitama yang ada disetiap pertarungan monster.Genos pernah menantang Saitama,dan pertarungan dihentikan oleh Saitama yang ingin membeli makan siang.

15.Metal Bat


Adalah pahlawan dengan gaya bertarung menggunakan pemukul Baseball.Metal Bat diketahui memiliki seorang adik perempuan,yang sangat ia sayangi.Metal Bat memulai debutnya saat rapat di asosiasi pahlawan,dan merupakan salah satu pahlawan yang melawan Mezalgard.Ia juga merupakan satu-satunya pahlawan yang selamat dari serangan Garou,sang pemburu pahlawan.Walaupun berada di posisi 15,Namun Metal Bat merupakan pahlawan yang cukup kuat,terbukti ketika Garou mengakui bahwa level bertarungnya diatas pahlawan lainnya.

14.Tank-Top Master


Merupakan yang tertua dari Tanktop bersaudara.Ia merupakan salah satu pahlawan yang memiliki kekuatan fisik diatas rata-rata.Kemunculan pertamanya adalah saat menghadiri rapat di gedung asosiasi pahlawan,yang menunjukan betapa tenangnya dia.Tanktop Master adalah pahlawan kelas S pertama yang menghadapi Garou.Dan Garou mengakui bahwa kekuatan ototnya berada jauh diatas pahlawan yang lain.

13.Flashy Flash


Merupakan pahlawan dengan penampilan paling menarik dan rapi diantara semua pahlawan.dilihat dari namanya,mungkin kekuatannya adalah kecepatan yang tinggi seperti Sonic.penampilan pertamanya adalah saat rapat di gedung asosiasi pahlawan,yang terbukti kepintaran Flashy Flash saat memberikan ide-ide cemerlang.Betapa kuatnya dia terbukti dari kemampuannya yang dapat menghabisi Monster dalam waktu yang singkat.

12.Watchdog Man


Merupakan salah satu pahlawan berkemampuan hebat,hal itu terbukti dari kemunculan pertamanya yang memperlihatkan Watchdog Man berada di atas tumpukan mayat monster yang sudah dibunuhnya.Diprediksi ia memiliki kekuatan kelincahan seperti seekor anjing.

11.Superalloy Blackbuster


Salah satu pahlawan berkulit hitam ini,dikabarkan memiliki kekuatan yang setara bahkan melampaui kekuatan fisik tanktop master.Hal itu dapat dilihat dari otot-ototnya yang sangat besar,dan nampaknya dia cukup percaya diri dengan tubuhnya,seperti saat di rapat asosiasi pahlawan.Dia juga merupakan pahlawan yang sering merelai,dan mencegah perkelahian antar pahlawan.

10.Pig God


Merupakan pahlawan yang sering makan,dan memiliki tubuh yang besar.Diprediksi ia memiliki kekuatan memakan Manusia,dikarenakan mulutnya yang sangat besar.saat rapat asosiasi pahlawan,nampaknya ia tak peduli dengan apa yang terjadi.

9.Drive Knight


Masih menjadi pertanyaan apakah Drive Knigth adalah robot atau Cyborg,Namun banyak yang yakin bahwa dia adalah seorang Cyborg,buktinya ia mengetahui banyak tentang Metal Knight yang merupakan ahli teknologi,dan mengatakan kepada Genos bahwa Metal Knight adalah musuh dari Genos.Diyakini bahwa dia memiliki kekuatan amunisi yang hebat.

8.Zombieman


Tidak diketahui sama sekali tentangnya,kecuali fakta bahwa dia membenci Pig God,mungkin terjadi insiden atau konflik diantara Zombieman dan Pig God.Kekuatannya masih menjadi misteri,karena dia hanya muncul satu kali yaitu pada rapat asosiasi pahlawan.

7.King


Adalah pahlawan yang paling lemah diantara semua pahlawan kelas S.Walaupun begitu ia dijuluki manusia terkuat,walaupun sebenarnya ia merupakan seorang Otaku dan Gamer.King dikatakan sebagai pahlawan terkuat karena setiap kali ada Monster yang mati atau kalah,ia ada di tempat kejadian,dan disangka King yang membunuhnya,padahal orang lain.Ada juga tentang bunyi detak jantung yang dikatakan sebagai mesin sang Raja,hanyalah detak jantung ketakutan miliknya.Dan bekas cakaran di Mata King itu adalah saat dicakar oleh monster,sebelum ia menjadi pahlawan,dan orang yang mengalahkan monster tersebut adalah Saitama yang masih memiliki rambut.Anggapan masyarakat tentang kekuatannya itu salah karena pada kenyataannya ia hanyalah seorang pengecut yang sangat lemah.

Sekian dari Part 1 dari Artikel ini,nantikan Part 2 nya di blog ini

Thanks karena telah membaca artikel ini dan baca artikel-artikel lainnya di Blog ini.
(sorry,kalau ada kesalahan penulisan atau informasi)

Akun Sosmed:
Facebook:Dunia meme dan anime Indonesia
Instagram:Prayoga_Ananta
Youtube:Prayoga Ananta

No comments:

Post a Comment